Training React For Advance

Training React For Advance

Training  React Js for Advance adalah program intensif yang bertujuan untuk melatih peserta dalam penggunaan teknologi tersebut untuk mengembangkan aplikasi web dan mobile yang berkualitas. Pelatihan ini mencakup pemahaman mendalam tentang konsep dasar, praktik terbaik, dan pengembangan aplikasi dari awal hingga akhir. Peserta akan terlibat dalam proyek-proyek praktis yang memungkinkan mereka mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh selama pelatihan.. Buat komponen yang kuat dan dapat digunakan kembali dengan teknik-teknik canggih dan pelajari pola yang berbeda untuk menggunakan kembali perilaku yang sama. Berinteraksi dengan server jarak jauh dan mengambil serta mengirim data melalui API. Menguji aplikasi React dengan lancar dengan React Testing Library. Dan Mengintegrasikan library React yang umum digunakan untuk merampingkan pengembangan aplikasi. Pelatihan yang membahas mengenai React Js Next Js React Native tidak tuntas jika dipelajari dalam hitungan jam, diperlukan waktu tersendiri dan bimbingan yang profesional.

Pelatihan React For Advance akan membantu individu untuk dapat :

  1. Mampu membangun antarmuka pengguna yang dinamis dan responsif.
  2. Mengembangkan kemampuan untuk membangun aplikasi web dan mobile dengan performa tinggi.
  3. Memahami konsep server-side rendering dan routing dalam Next Js.
  4. Mengintegrasikan API dan mengelola data dalam aplikasi React dan React Native.

 

 

Pelatihan React for Advance dilaksanakan selama 7 hari kerja yakni dari tanggal 11 s.d 19 Juli 2024 berlokasi di Berijalan Office, Kota Yogyakarta. Pelatihan di selenggarakan oleh Sinaran Trainig dimana pelatihan ini di sisi oleh 3 orang Instruktur yang merupakan praktisi dan kompeten di bidangnya. Peserta pelatihan berjumlah 12 orang yang merupakan karyawan terbaik dari perusahaan tempat peserta bekerja. Pelaksanaan pelatihan selama 7 hari ini lebih diarahkan ke praktik dan diskusi langsung sehingga peserta lebih aktif dan dapat memahami materi yang disampaikan dengan baik. Adapun materi yang disampaikan selama pelatihan meliputi hal-hal seperti : Testing, Jest, React Testing Library, SSG With Gatsby, Push Notification, Next JS Push, React Native Push, State Management , Render Props, HOC, Custom Hook, Peroformance Optimization, TypeScript, Next JS Raouting, React Table, Docker, Fullstack Development Training with Node.js, Express.js, or Nest.js.

 

Dengan demikian, jika Anda terlibat dalam pekerjaan yang membutuhkan pemahaman yang mendalam terkait React Js. Dan Apabila Anda atau perusahaan Anda membutuhkan pelatihan React baik itu basic ataupun advance untuk menambah wawasan ataupun skill karyawan silahkan hubungi marketing training kami melalui WA 081290446707  atau dapat mengunjungi website kami di https://mitrasolusitraining.com/.