PELATIHAN BUDIDAYA AYAM PETELUR

PELATIHAN BUDIDAYA AYAM PETELUR

pelatihan PELATIHAN BUDIDAYA AYAM PETELUR online

 

Pelatihan Budidaya Ayam Petelur Ayam petelur merupakan salah satu komoditas besar dari peternakan unggas saat ini. Di Indonesia sendiri, telur ayam yang dihasilkan dari peternak ayam petelur (layer) adalah salah  satu favorit hasil ternak yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat. Tidak  heran, trend bisnis peternakan ayam layer di Indonesia semakin berkembang dari hari ke hari, baik skala rumah tangga atapun skala industri.

Akan tetapi sayangya masih banyak yang belum memiliki kapasitas yang memadai baik dari sisi teknis budidaya ayam petelur maupun manajemen usahanya. Sehingga masyarakat yang menjalankan usaha ini belum mendapatkan keuntungan yang maksimal bahkan mengalami kerugian. Hal inilah mengapa pelatihan budidaya ayam petelur penting untuk dilakukan, dalam pelatihan akan di bahas hal-hal yang diperlukan agar budidaya ayam petelur dapat berhasil dan menguntungkan.

Pelatihan Budidaya Ayam Petelur akan membantu individu untuk:

  1. Memahami dasar peternakan unggas khususnya ayam petelur baik dari segi persiapan kandang, bibit/pullet, pakan dengan nustrisi sesuai dengan kebutuhan ayam, pencahayaan yang tepat dan cukup, kesehatan dengan memperhatikan kebersihan, vaksinisasi secara rutin , dll.
  2. Mengelola secara teliti, tertib dan cermat dalam pengelolaan budidaya ayam petelur serta menghitung penanganan hasil produksi budidaya.

Pelatihan dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 20 s.d 21 Februari 2024 . Pelaksanaan pelatihan di bagi menjadi 2 kegiatan ,  yakni  hari pertama pemberian  materi pelatihan secara teori bertempat di Hotel Fortuna Grande Malioboro Yogyakarta. Beberapa hal yang dibahas di hari pertama yakni pembuatan kandang yang baik, pemilihan bibit/pullet yang tepat, pemberian nutrisi pakan yang tepat dan bagaimana membuat pakan sendiri mengatur komposisi nutrisi sesuai kebutuhan ayam, teknik pencahayaan dan kebutuhan cahaya untuk ayam petelur, pemeliharaan kesehatan ayam petelur. Hari kedua melakukan kunjungan ke lokasi peternak ayam petelur secara langsung dan berdiskusi secara langsung dengan pelaku budidaya ayam petelur, sehingga peserta dapat memiliki gambaran lebih jelas terkait bagaimana proses pembudidayaan dari awal sampai penyaluran/penjualan telur dan penggantian ayam jika sudah waktunya. Dan juga mengetahui berbagai kendala yang akan di alami serta resiko-resiko yang bisa terjadi dilapangan, serta bagaimana solusi yang sudah dilakukan oleh peternak yang sudah menjalani usaha tersebut selama puluhan tahun.

Dengan demikian, jika Anda terlibat dalam pekerjaan atau sedang memulai usahan yang berhubungan pembudidayaan Ayam Petelur, dan Anda atau perusahaan Anda membutuhkan pelatihan Budidaya Ayam Petelur untuk menambah wawasan ataupun skill karyawan silahkan hubungi marketing training kami melalui WA  081296794263 (Aryo).